SAK UB: Sosialisasikan Aplikasi SAKIP, Permudah Pengukuran Kinerja

    SAK UB: Sosialisasikan Aplikasi SAKIP, Permudah Pengukuran Kinerja

    KOTA MALANG - Satuan Akuntabilitas Kinerja (SAK) Universitas Brawijaya (UB) melaksanakan kegiatan Sosialisasi Aplikasi SAKIP dan Pengukuran Kinerja Triwulan II 2023. Kegiatan dilaksanakan di Hotel Tugu, Selasa (27/6).

    Kegiatan dibuka langsung oleh Sekretaris SAK UB Dr Mohammad Said didampingi oleh ketua panitia Dr. Sc. Siti Mariyah Ulfa, S.Si., M.Sc. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan sosialisasi ini adalah 145 orang dari 18 Fakultas di lingkungan UB.

    Pada kesempatan tersebut Said menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini dirasakan sangat penting. Selain kegiatan sosialisasi, juga dilakukan proses eveluasi dari pelaporan triwulan pertama dan pengisian pelaporan Triwulan ke dua, juga akan diuji cobakan pemakaian aplikasi baru. Aplikasi ini dibuat harapannya untuk mempermudah kinerja semua operator dalam membuat pelaporan kinerja.

    “Kita perlu melakukan evaluasi berdasarkan pelaporan pada Triwulan I, kemudian kita lakukan perbaikan pada pelaporan Triwulan yang II. Direktorat Teknologi Informasi telah menyediakan sistem aplikasi baru dan akan di sosialisasikan kepada kawan-kawan operator sekalian. Harapannya dengan sistem aplikasi baru ini nantinya akan mempermudah kinerja kita semua, ”  jelas Said. (pon/humas)

    kota malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Hari Bhayangkara ke -77 Polresta Malang...

    Artikel Berikutnya

    Fakultas Pertanian UB Tambah Dua Profesor...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami